https://klaten.times.co.id/
Berita

Senangnya Menteri Sandi Main Gejog Lesung Bareng Wakil Bupati Banyuwangi

Sabtu, 18 September 2021 - 18:35
Senangnya Menteri Sandi Main Gejog Lesung Bareng Wakil Bupati Banyuwangi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno terlihat begitu dekat dengan Wakil Bupati Banyuwangi, Sugirah (Foto : Rizki Alfian/ TIMES Indonesia)

TIMES KLATEN, BANYUWANGI – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno agaknya cukup betah berkunjung ke Desa Tamansari, Kecamatan Licin, Banyuwangi, Sabtu (18/9/2021).

Itu bisa dilihat saat Menteri Sandi mengajak Wakil Bupati Banyuwangi, H. Sugirah untuk ikut larut menikmati alunan suara Gejog Lesung, yang dimainkan oleh warga suku using setempat.

Bahkan, Menteri Sandi tak sungkan untuk merangkul Pakde Sugirah, sapaan akrab Wakil Bupati Banyuwangi, untuk lebih mendekat dengannya. Entah ada kedekatan apa, namun keduanya nampak seperti tak berjumpa lama.

Menteri Pariwisata ke banyuwangi 2

Menteri Sandi menari bersama dengan penari gandrung serta menikmati berbagai produk UMKM olahan dari masyarakat setempat. Menteri Sandi dan Pakde Sugirah juga terlihat begitu kompak mengenakan udeng khas Banyuwangi.

Memang, rasanya tidak lengkap saat ada pejabat atau tamu penting pemerintahan jika tidak mengenakan penutup kepala khas suku using ini.

Partner Bupati Ipuk Fiestiandani Azwar Anas itu mengatakan, jika udeng memang menjadi ciri khas warga Banyuwangi. Tak heran setiap ada event atau upacara adat, udeng selalu tidak ketinggalan dan wajib dipakai.

Menteri Sandi memulai aktivitasnya dengan berlari pagi di sekitar Desa Tamansari. Suasana desa yang sejuk karena terletak di kaki Gunung Ijen, membuat Sandi lebih bersemangat berlari.

Selanjutnya, Menteri Sandi menuju Sendang Seruni, yang merupakan pemandian dengan sumber mata air alami dan konservasi bambu yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) setempat.

"Saya sudah cukup lama mengenal beliau. Pak Menteri ini memang orangnya energik, suka berolahraga, sangat mencintai budaya dan adat istiadat," ungkap Pakde Sugirah, kepada TIMESIndonesia.

Bagi Pakde Sugirah, kedatangan Menteri Sandi ke Kabupaten Banyuwangi tidak hanya melakukan penilaian langsung terhadap desa ini yang terpilih sebagai 50 finalis Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021, namun juga menjadi pemantik semangat bagi warga Banyuwangi.

Menteri Pariwisata ke banyuwangi 3

"Dengan Pak Sandi ke Banyuwangi, ini membuktikan bahwa Banyuwangi cocok untuk dikunjungi oleh wisatawan. Dan menjadi pemantik semangat warga dalam menghadapi pandemi Covid-19," ungkap pakde Sugirah.

Kehadiran Menteri Sandi ke Desa Tamansari salah satunya untuk melakukan penilaian langsung terhadap desa ini yang terpilih sebagai 50 finalis Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021.

Saat berkunjung ke Desa Tamansari, Kecamatan Licin, Menteri Sandi didampingi langsung oleh Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestandani Azwar Anas dan Wakil Bupati, Pakde Sugirah.

"Desa Wisata Tamansari kita selaraskan dengan kelestarian budaya dan lingkungan, dengan kearifan lokal masyarakat," katanya.

Menteri Sandi menyebut, kebangkitan pariwisata itu tentu dalam bingkai patuh terhadap protokol kesehatan Covid-19 yang harus tetap dijaga.

"Dengan begitu kami sangat optimis pariwisata menjadi simbol kebangkitan ekonomi nasional," tandas Menparekraf, Sandiaga Salahuddin Uno. (*)

Pewarta : Rizki Alfian
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Klaten just now

Welcome to TIMES Klaten

TIMES Klaten is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.