TIMES KLATEN, JAKARTA – Wakil Ketua MPR RI dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Eddy Soeparno, dijadwalkan menjadi salah satu pembicara dalam 2nd Tripartite Forum ASEAN Inter-Parliamentary Assembly (AIPA) yang digelar di Kuala Lumpur, Malaysia.
Dalam forum parlemen se-Asia Tenggara tersebut, Eddy akan memaparkan pentingnya investasi, kebijakan, dan regulasi sebagai fondasi utama dalam mewujudkan ketahanan serta kedaulatan energi di kawasan.
Selain Eddy, sesi ini juga menghadirkan sejumlah tokoh penting, antara lain Ketua Komisi Perdagangan dan Hubungan Internasional Parlemen Malaysia Wong Chen, Deputi Sekjen ASEAN untuk Komunitas Ekonomi Satvinder Singh, serta COO Otoritas Pembangunan Energi Berkelanjutan Malaysia Koh Keng Sen.
“Forum ini menjadi kesempatan strategis untuk menyampaikan komitmen Indonesia terhadap ketahanan dan kedaulatan energi kepada sesama parlemen negara-negara ASEAN,” ujar Eddy dalam keterangannya, Jumat (1/11/2025).
Ia menambahkan, keikutsertaan Indonesia di forum ini diharapkan dapat memperkuat kerja sama dan membuka peluang investasi di sektor energi, terutama dalam mendorong transisi menuju energi terbarukan.
Menurut Eddy, yang juga merupakan Doktor Ilmu Politik Universitas Indonesia, dirinya baru saja berbicara dalam Singapore International Energy Week pada 27 Oktober lalu, sebelum melanjutkan ke forum AIPA di Kuala Lumpur.
“Ini menjadi bagian dari strategi diplomasi aktif dan progresif yang dijalankan Presiden Prabowo untuk memperkuat posisi Indonesia di kancah geopolitik global,” ujarnya.
Eddy menegaskan, setiap kesempatan di forum internasional ia manfaatkan untuk menyampaikan capaian dan komitmen pemerintah Indonesia dalam percepatan transisi energi, dengan target mencapai Net Zero Emission (NZE) pada tahun 2060 atau bahkan lebih cepat. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Eddy Soeparno Wakili Indonesia di Forum Parlemen ASEAN, Angkat Isu Ketahanan Energi
| Pewarta | : Rochmat Shobirin |
| Editor | : Wahyu Nurdiyanto |